Search This Blog

Fakta-Fakta Tentang Jerawat yang Wanita Harus Tahu

Penulis dari Tim Pencari Fakta Jerawat (TPFJ) menurunkan artikel ini dalam rangka kecantikan kaum perempuan (he he he, kidding).

Cara menghilangkan dan menyembuhkan jerawat
Kredit: acnescarremovalz.com
Tapi ini harus diseriusi oleh kaum perempuan karena faktanya 1 dari 5 perempuan di usia 25 sampai 40 tahun, berjerawat. Jadi, wanita harus tahu fakta-fakta di bawah ini:

1. Komedo
Banyak penderita jerawat yang memiliki masalah komedo yang sebenarnya timbul dari sel-sel kulit mati yang terjebak di pori-pori kulit. Sel kulit mati ini bercampur dengan bakteri dan berubah menjadi hitam saat terkena udara. Komedo yang berubah menjadi jerawat adalah komedo yang mengalami peradangan. Penyebarannya dibantu oleh tangan kita yang kotor saat menyentuh wajah.

Menurut Seth Matarasso, seorang dermatologis di InStyle Magazine, jangan menggosok komedo terlalu keras seperti yang biasa kita lakukan. Gunakan exfoliant yang mengandung alpha-hydroxy, bukan scrub kasar untuk membersihkan wajah. Selain itu, pakai susu pembersih yang mengandung asam salisilat. Pakai strip komedo untuk menyingkirkannya dan pastikan tangan selalu bersih saat menyentuh wajah.

2. Cokelat
Anggapan yang menyebutkan bahwa cokelat dapat menyebabkan jerawat adalah mitos. Yang menjadi penyebab jerawat sesungguhnya adalah susu yang terkandung di dalam produk cokelat. Jadi, makanlah dark chocolate yang aman untuk kecantikan wajah yang juga bisa meminimalisir stres.

3. Usia dan Kosmetik Anti Jerawat
Gunakanlah produk kosmetik anti jerawat yang sesuai dengan usia. Jangan sekali-kali menggunakan produk kosmetik anti jerawat untuk remaja jika Anda tergolong usia dewasa. Pembersih wajah untuk jerawat adalah yang mengandung benzoil peroksida dan asam salisilat.

5. Stres, Hormon, Kosmetik dan Pil KB
Stres dan hormon membuat wajah memproduksi minyak yang lebih banyak. Kosmetik berkualitas rendah mengundang masuknya bakteri ke pori-pori wajah. Pil KB yang mengandung androgen memicu tumbuhnya jerawat. Kontrol minyak berlebih pada wajah dengan menggunakan anti jerawat bebas minyak dan mengandung moisturizing gel. (Baca juga: Cara Mengatasi Stres, Depresi dan Menjaga Mood Tetap Good)

6. Bukan penyakit
Jerawat tidak tergolong penyakit, tapi hanya keadaan kulit wajah saja. Jika ingin terbebas dari masalah jerawat, lalukan facial secara rutin pada ahlinya. Facialist yang baik adalah yang mengerti kebutuhan kulit wajah kita.

7. Peralatan anti jerawat
Peralatan anti jerawat yang banyak beredar di pasaran memiliki cara kerja  dengan menghasilkan panas yang membunuh bakteri di wajah dan melancarkan peredaran darah yang mempercepat penyembuhannya.

8. Dokter
Jangan tunggu lama untuk mendatangi dokter jika mengalami masalah jerawat karena dokter kulit tahu persis cara membersihkan kulit sesuai dengan tipe kulit.

0 komentar:

Post a Comment