Bagi Anda yang sudah menggunakan segala cara untuk mengusir
tikus, tapi belum berhasil, inilah cara yang tepat dan aman. Barangkali Anda
sudah pakai mengkudu, alat elektronik, lem, racun tikus, dan sebagainya, tapi
tikus selalu kembali lagi.
Sebenarnya sangat mudah mengusir tikus dengan bersih, mudah
dan aman. Cukup dengan menanam nanas di depan rumah Anda, maka tikus pun tidak
akan mendekat. Tidak jelas juga kenapa tikus takut dengan nanas. Mungkin para
ahli harus menelitinya lebih lanjut.
Agar seisi rumah aman dari tikus, maka letakkan tunas-tunas
nanas di berbagai tempat di rumah Anda. Kalau rumah Anda tidak terlalu besar,
cukup letakkan di dapur. Tunas nanas bisa diperoleh di bagian atas buah nanas,
tahu, kan? Lihat gambar, ya.
Zaman dulu tidak ada tikus di Nusantara (sekarang
Indonesia). Tikus pertama kali menginjakkan kakinya di bumi Jawa, tepatnya di
Tuban, ketika kapal Portugis datang ke Jawa.
Inilah ceritanya kedatangan tikus yang kemudian setelahnya,
menjadi hama y ang membuat rakyat Nusantara kelaparan. Begitulah yang tertulis di buku Pramoedya
Ananta Toer berjudul Arus Balik.
Sepertinya masuk akal juga kalau tikus memang tidak berasal
dari Nusantara yang berdaerah tropis ini. Sementara, Nanas adalah buah tropis.
Tips ini tidak dijamin ampuh. Kalau di rumah saya, sangat
bebas dari tikus setelah menggunakan cara ini. mungkin tipe tikus di berbagai
daerah bisa berbeda-beda. Cara ini tidak ada salahnya dicoba di rumah Anda.
Saya tunggu hasilnya,
share, ya, hasil dari tips ini jika sudah dipraktekkan di rumah Anda.
***
Kredit foto: Ibbuku.com
0 komentar:
Post a Comment